Apa kabar Valorant Mobile?

Menjadi salah satu game FPS terbaik di dunia, Valorant tampaknya masih menunggu waktu untuk hadir dalam versi mobile alias Valorant Mobile.

Riot Games sebagai developer memang sudah merencanakan pembuatan Valorant Mobile. Sampai saat ini pun, mereka masih mengerjakan proyek tersebut.

Kredit: Riot Games

Penantian versi Valorant Mobile mungkin akan menjadi lebih cepat. Sembari Riot Games belum memberi petunjuk apa pun mengenai tanggal rilis, perkembangan terbaru bisa saja menunjukkan bahwa perilisan game ini lebih cepat dari yang direncanakan.

Bukti teranyar, pada 5 Juni 2024, Lembaga Pers dan Publikasi Nasional Cina (NPPA) secara resmi memberi persetujuan terkait (perilisan) Valorant Mobile.

NPPA adalah lembaga yang melakukan pengawasan dan pengaturan sektor video game di Cina.

Lampu hijau dari NPPA ini bisa menghilangkan rintangan terkait perilisan Valorant Mobile. Namun, apakah ini menjadi petunjuk bahwa perilisan Global semakin dekat?

PANDUAN BERMAIN VALORANT LAINNYA
Cara mencapai rank Radiant di Valorant, syarat wajib jadi Pro Player!
Penjelasan Valorant Store Checker, fungsi dan cara pakai
Cara copy crosshair Valorant, atur tembakan terbaikmu!

Kapan Valorant Mobile akan dirilis?

Valorant Mobile, Valorant
Kredit: ONE Esports, Riot Games

Jika kalian bersedia untuk menanti tanggal rilis Valorant Mobile, ini berita baiknya.

Peluncuran Valorant versi mobile benar tengah dalam pengerjaan, namun apakah ini artinya kalian bisa memainkan game ini dalam waktu dekat?

Kami tahu bahwa Riot Games tengah mengembangkan Valorant Mobile sejak 2020. Meski demikian, di Cina walau dapat izin seharusnya bukan menjadi penanda atau jaminan bahwa perilisan global mungkin terjadi.

Versi PC Valorant juga memakan waktu yang cukup lama untuk dirilis di Cina. Perilisan global sudah dari tanggal 2 Juni 2020, akan tetapi di Cina baru dirilis pada 12 Juli 2023. Menanti hampir 3 tahun agar hal tersebut menjadi nyata.

Bisa diambil kesimpulan, bahwa peraturan di Cina mungkin bisa memakan waktu yang lama dan Riot Games telah mengantisipasi hal ini terkait persetujuan perilisan Valorant Mobile.

Jadi, kapan kita akan melihat Valorant Mobile? Petunjuk yang bisa dipercaya adalah berita terkait fase dimulainya Alpha atau Beta test, berkaca dari pendekatan Riot Games ketika dulu perilisan Valorant versi PC.

Kredit: Riot Games

Update terakhir dari Anna Donlon, head of Valorant Riot Games pada Masters Madrid tiga bulan yang lalu. Saat dia mengkonfirmasi bahwa game tersebut masih dalam tahap pengembangan dengan early testing, update penting lainnya akan dikerjakan sepanjang 2024.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Jadwal VCT Pacific Stage 2 2024, format, hasil dan cara menonton