Valorant Console segera tiba!

Memanggil semua pemain console di seluruh dunia, penantian kalian terkait Valorant Console kini dalam proses perilisan.

Pada Sabtu, (8/6) ketika Summer Game Fest Riot Games mengumumkan bahwa game FPS Valorant akan tersedia pada platform console.

Sementara waktu, perilisan awal dari beta test terbatas dari Valorant Console tersedia di beberapa negara seperti Amerika Serikat, Kanada, Eropa dan Jepang.

Namun, sembari proses uji coba berjalan beta test juga akan meluas ke beberapa region tambahan di luar daftar sebelumnya.

PANDUAN BERMAIN VALORANT LAINNYA
Tampilan map baru Abyss Valorant, pesona bertempur di bawah jurang!
Cara mencapai rank Radiant di Valorant, syarat wajib jadi Pro Player!
Penjelasan Valorant Store Checker, fungsi dan cara pakai

Apa itu Valorant?

Kredit: Riot Games

Valorant adalah game tembak-menembak yang secara gratis dapat dimainkan, di mana ketepatan dalam menembak berpadu dengan skill karakter yang unik.

Para pemain bertanding di dalam laga 5v5, pilih agents terbaik yang dapat memberikan dampak besar di dalam medan tempur.

Kerja sama strategis dan kemampuan dalam berpikir cepat adalah kunci kemenangan. Sebagai attackers atau defenders, bertarunglah untuk menguasai spike site dan mengeliminasi pemain-pemain dari tim lawan.

Valorant berfokus pada aim yang tajam dan taktik mendalam. Program limit beta menjadi kesempatan bagi para pemain di console merasakan keseruannya.


Tanggal rilis Valorant Console – Beta Test

Kredit: Riot Games

Beta test Valorant Console akan dimulai pada 14 Juni 2024.


Valorant Console tersedia di platform apa saja?

Valorant Patch Notes, Brimstone, Agent Brimstone, Brimstone Valorant
Kredit: Riot Games

Game ini tersedia di platform Xbox Series X|S dan PlayStation 5.

Beta test akan memperbolehkan pemain untuk membawa semua skin dan pembelian di versi PC.


Cara daftar Valorant Console – Beta Test

Panduan dan cara daftar Valorant Console – Beta Test bisa dilihat di situs Riot Games.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Jadwal VCT Pacific Stage 2 2024, format, hasil dan cara menonton