Barats revamp menjadi opsi hero yang langsung populer. Sejak mendapatkan revamp skill yang cukup signifikan, popularitas Barats pun kian menanjak.

Sebelum revamp dia sebenarnya sudah terpakai dan menjadi salah satu hero pelopor META tank jungler karena atribut yang dimiliki.

Barats revamp benar-benar menjadi opsi sempurna saat ini. Bahkan jika melihat di beberapa turnamen terbaru, Barats revamp benar-benar menjadi first pick dan prioritas. Dia juga masuk ke ban list utama bersama hero-hero tier S lainnya.

Hero counter Barats
Item wajib Barats MLBB, bikin dia tak bisa mati

Merupakan salah satu hero dengan atribut luar biasa soal ketebalan HP, penggunaan Barats revamp lebih mudah dari biasanya. Efek-efek skill pun diubah sehingga user akan lebih mudah memaksimalkannya.

Lalu apa saja yang berubah dan membuat Barats revamp sebegitu overpower? Begini penjelasannya.

Penjelasan Barats revamp

  • Big Guy (Pasif)

Pasif Barats revamp Big Guy yang membuat tubuhnya menjadi besar secara berkala hingga 12 stack kini bisa dipertahankan lebih lama. Kini Big Guy tak akan langsung mengecilkan Barats ke stack terendah ketika cooldown stack-nya habis.

Sehingga hal ini membuat potensi Barats untuk menjaga stack-nya, terus berotasi, dan memberikan tekanan ke musuh semakin besar. Ketika Barats dalam kondisi stack maksimal, dia adalah samsak terbaik dalam teamfight.

Barats Jungler, Mobile Legends
Kredit: Moonton
3 hero counter Barats terbaik, hambat stack-nya
  • So Called Teamwork (Skill 1)

Salah satu skill yang tak mengalami perubahan dalam Barats revamp, tapi menjadi yang paling penting untuk menjaga pasif Big Guy sang hero.

Power dari skill 1 Barats ini begitu krusial karena punya damage besar dan bisa dispam. Skill 1 ini di nerf karena tak lagi ada efek slow pada semburan Barats-nya, meski begitu tetap annoying.

  • Missile Expert (Skill 2)

Dulu Missile expert dari Barats harus kita arahkan manual dan menjadi sangat tricky memakainya. Butuh mekanik tersendiri agar missile expert benar-benar mengarah ke arah yang kita inginkan.

Tapi sekarang missile expert bersifat otomatis dan dijamin akan mengarah ke diri Barats sendiri sehingga memudahkan para user untuk memakainya. Ini menjadi krusial.

Jenis-jenis Crowd Control CC di Mobile Legends
  • Detona’s Welcome (Ultimate)

Perubahan signifikan terjadi pada Detona’s Welcome dan ini juga jadi alasan Barats revamp ada di tier SSS saat ini.

Dulu Detona’s Welcome memang bersifat supress yang tak bisa dicancel sama sekali. Tapi ada delay animasi yang membuat pergerakan jadi lambat dan musuh pun bisa mempersiapkan diri untuk counter inisiasi.

Sementara sekarang Detona’s Welcome bisa melakukan charge ke area tertentu dan ketika Barats menelan lawan tak ada delay sama sekali. Salah satu skill yang begitu krusial terutama dalam perebutan objektif karena jika jungler musuh ditelan, otomatis dia tak punya opsi untuk mendapatkan objektif tersebut.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: 3 hero Mobile Legends terbaik di Games of The Future 2024