Item Sky Piercer di Mobile Legends mendapat sorotan. Pada patch besar terakhir 1.8.92, Sky Piercer menjadi salah satu dari empat item baru yang hadir.

Sky Piercer dianggap over power oleh sebagian besar pelaku di Mobile Legends. Atribut pasif yang memberikan efek eksekusi jika darah lawan 4 persen tersisa.

Sky Piercer menjadi item sempurna untuk hero-hero burst damage karena bisa menjadi penutup combo yang mematikan.

Mobile Legends, hero counter Hayabusa
Kredit: Moonton

Sky Piercer kian menjadi langganan item pertama, untuk hero-hero eksekutor. Assassin kebanyakan sekarang memakai item ini sebagai item wajib.

Ada beberapa marksman yang bisa juga memakainya sebut saja Brody dan Clint.

Semakin broken ketika tahu item Sky Piercer cuma berharga 1500, harga item utama termurah yang ada di Mobile Legends saat ini.

Brody

Baru sepekan lebih rilis, MLBB langsung memberikan nerf kepada item Sky Piercer. Bagaimana tidak, efek sudah terlihat di scene kompetitif. Jelang MSC, perubahan item Sky Piercer mungkin memang diperlukan.

Item Sky Piercer Nerf

Lewat update kecil Mobile Legends, salah satu yang dihadirkan adalah nerf Sky Piercer.

“Kami senang karena equipment baru ini diterima dengan baik. Tapi item ini terlalu serbaguna saat ini dan potensinya dalam mendominasi sedikit sulit diatasi,” tulis Moonton.

Penjelasan item Wishing Lantern: Demon Hunter Sword versi Magic
Penjelasan item Sky Piercer: Broken!
Penjelasan item Malefic Gun, berpotensi mengguncang META
Penjelasan item Winter Crown: Beku tapi skill tetap jalan!

“Kami berupaya mengatasinya dengan menurunkan batas HP awal eliminasi Sky Piercer dan meningkatkan jumlah stack yang dibutuhkan untuk mencapai batas tersebut. Hero yang bisa mendapatkan eliminasi dengan mudah di early game lebih cocok menggunakan item ini,” tambah mereka.

Nerf item Sky Piercer

Batas HP awal Eliminasi: 6% > 4 % Max HP target
Stack maksimum: 60 > 80

Dengan perubahan ini Sky Piercer rasanya tetap efektif digunakan. Pasalnya, pemakainya pun mengerti bahwa item ini sempurna untuk para eksekutor.

“Sky piercer di-nerf ga begitu berasa buat hero-hero finisher,” kata analis MPL ID, Om Wawa.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Penjelasan item Sky Piercer: Broken!