Sejak pertama kali diumumkan, prize pool MSC 2024 menjadi salah satu headline utama dari gelaran yang kini berubah nama menjadi Mid Season Cup. Pasalnya, hadiah yang diperebutkan di ajang ini adalah yang terbesar sepanjang sejarah esports MLBB.

Gelaran MSC 2024 mendadak jadi target semua tim dan pemain setelah berkolaborasi dengan Esports World Cup dan menghadirkan prize pool sebesar US$3 juta atau lebih dari Rp49 miliar.

Dengan kata lain, prize pool MSC 2024 ini akan menjadi fokus utama setiap tim dan pemain yang tampil di dalamnya karena dianggap sebagai kesempatan untuk “mengubah hidup” sebagai pro player MLBB.

Hal ini tentu saja akan menjadi penambah semangat setiap tim dan pemain yang tampil di MSC 2024. Bukan tidak mungkin ini menjadi satu-satunya kesempatan bagi mereka untuk meraih gelar dan memperbaiki kehidupan demi masa depan yang lebih baik.

BERITA MSC 2024 LAINNYA
Coach Adi berharap All Indonesian Final di MSC 2024
Target EVOS Glory di MSC 2024 diungkap Age dan ONER
Fnatic ONIC siap mainkan beragam META di MSC 2024

Distribusi prize pool MSC 2024 terungkap, minimal kecipratan Rp589 juta!

Jadwal MSC 2024, Hasil drawing MSC 2024 Group Stage, MLBB, Mobile Legends
Kredit: Moonton Games

Kini setelah fase grup digelar, pengumuman mengenai distribusi prize pool MSC 2024 yang resmi telah diungkapkan. Tim dan para pemain yang berhasil menjadi juara diajang ini dipastikan akan menjadi seorang miliarder.

Di sisi lain, dengan lolos ke MSC 2024 saja sudah membuat setiap tim akan mendapatkan keuntungan yang sangat besar. Meski menjadi tim pertama yang gugur dari fase grup, mereka dipastikan akan mendapat hadiah ratusan juta rupiah yang mengalir ke kantong mereka.

Lalu, seperti apa pembagian “potongan kue” yang telah diberlakukan pihak penyelenggara dari total prize pool MSC 2024? Berikut detailnya:

  • Juara: US$1.000.000 (Rp16,3 miliar)
  • Runner-up: US$500.000 (Rp8,1 miliar)
  • Peringkat 3-4: US$200.000 (Rp3,2 miliar)
  • Peringkat 5-8: US$100.000 (1,6 miliar)
  • Peringkat 9-16: US$56.000 (Rp917 juta)
  • Peringkat 17-23: US$36.000 (Rp589 juta)
Mobile Legends, Distribusi Prize Pool MSC 2024

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Jadwal MSC 2024, format, hasil dan cara menonton